Arti Bucin Atau Budak Cinta


Budak cinta atau yang sering di dengar dengan istilah bucin kini ramai di perbincangkan, terutama di kalangan remaja. Apa itu bucin? Apa arti dari bucin atau budak cinta? Bucin atau budak cinta adalah seseorang yang di perbudak atau di jajah oleh cinta atau oleh perasaan cintanya terhadap seseorang yaitu pasangannya, ketika pasangannya menyuruh apa saja dia akan menurutinya, contohnya meminta antar ke mall, minta pulsa, minta dijemput dan lain sebagainya. Hal ini pada umumnya di alami oleh para remaja yang masih berstatus pelajar, baik itu SMP, SMA atau Mahasiwa/i.

Bucin alias budak cinta, hal ini terjadi karena perasaan seseorang terhadap lawan jenisnya yang sangat besar sehingga mengalahkan perasaan apapun yang mereka miliki, tentunya ini akan berdampak buruk jika si majikannya meminta hal-hal yang aneh dan merugikan kepada si bucin alias si budak cinta. Siapa yang menjadi budak dan siapa yang menjadi majikan? bisa saja yang menjadi budak adalah laki-laki dan yang menjadi majikan adalah perempuan atau bahkan sebaliknya, keduanya bisa saja terjadi. Namun yang sering saya temui adalah laki-laki terhadap perempuan, dimana si laki-laki yang menjadi budak dan yang perempuan menjadi majikan, ini bukan berarti saya melihat perempuan sebagai racun dunia atau sebagai benalu di dalam dunia percintaan, namun itulah yang sering saya lihat dan saya temui selama ini.

Apakah ada ciri-ciri bucin? tentu ada pastinya, seorang budak cinta memilik ciri-ciri pada umumnya. Berikut adalah ciri-ciri budak cinta.

Inilah 6 Ciri-Ciri Bucin

1. Memiliki Pasangan

Pada umumnya seseorang yang menjadi budak cinta memiliki pasangan, namun juga bisa terjadi tanpa memiliki pasangan dan ini biasanyah di manfaatkan oleh seseorang yang memilik rasa cinta yang besar terhadap seseorang yang seseorang yang dicintainya memanfaatkan perasaan itu untuk kepentingan pribadinya.

2. Uangnya Selalu Habis

Si budak cinta ini selalu menghabiskan uangnya untuk keperluan pasangannya, karena menurut pemikirannya, kebutuhan atau keingininan pasangannya itu lebih penting ketimbang kebutuhannya sendiri.

3. Waktu Istirahat Terbuang

Setelah selesai sekolah, jemput pasangan, lalu pergi dengan pasangan, menghabiskan uang untuk menyenangkan perasaan pasangan, lalu mengantar dia pulang, dan setelah dia pulang kerumahnya dan itu adalah waktunya dia untuk beristirahat malah terbuang karena harus melayani curhatan atau keluh kelas pasangannya tersebut lewat sosial media.

4. Lebih Mendengarkan Apa Kata Pasangan ketimbang Orang Tua

Mereka yang yang jadi budak cinta akan mengabaikan perkataan orang tuanya dan mendengarkan serta menuruti perkataan pasangannya karena rasa cinta yang begitu besar sehingga mengabaikan perkataan orang lain bahkan ibu dan bapaknya sendiri.

5. Tidak Memiliki Teman

Kebanyakan waktunya hanya diperuntukan kepada pasangannya tersebut untuk jemput, mengantar, menemani dan mengantar dia pulang, sehingga dia kehilangan teman-temannya. Jangankan waktu untuk teman-temannya, waktu untuk orang tua dan keluarganya saja dia tidak punya karena sibuk dengan pasangan atau pacar nya itu.

6. Waktunya Hanya Untuk Pasangannya

Inilah adalah salah satu ciri akut dari seorang budak cinta, karena semua waktunya separuh kehidupannya hanya untuk pasangannya dan untuk mebahagiakannya.

Itulah 6 ciri-ciri budak cinta pada umumnya, dan mungkin masih banyak lagi ciri lain dari seorang bucin. Semoga bermanfaat dan semoga kalian tidak menjadi budak cinta.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Arti Bucin Atau Budak Cinta"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel